Klub yang setahun silam tumbangkan Inter di final UCL, kini terancam tersingkir dari UCL

Man City, klub yang memenangkan UCL pada tahun 2023 lalu dengan mengalahkan Inter di final UCL, namun kini beresiko tersingkir dari ajang tersebut.

Pelatih Man City Peo Guardiola berbicara pada malam pertandingan melawan Brugge tentang kemungkinan tersingkir dari Liga Champions.

“ Ini bukan masalah pribadi, ini urusan klub. Tersingkir dari Liga Champions bukanlah hal yang baik, namun saya tidak memikirkannya saat ini. Saya menghargai kekhawatiran Anda karena tidak lolos, tapi saya pikir kami akan berhasil ." Demikian ucap manajer Manchester City, Pep Guardiola , jelang laga Liga Champions melawan Bruges.

“ Saya tidak terlalu naif untuk tidak mengetahui betapa pentingnya kompetisi ini dari segi finansial bagi klub, namun kami ingin berusaha semaksimal mungkin demi alasan olahraga ,” tambah pelatih The Citizens itu 


Di laga sebelumnya, Manchester City kalah dengan skor 2-4 dari PSG pada matchday ketujuh Liga Champions 2024/2025. Hasil ini membuat peluang tim racikan Pep Guardiola lolos ke babak 16 Besar cukup rumit dan tergantung pada hasil tim lain.

Man City saat ini berada di peringkat ke-25 dengan raihan delapan poin. Nah, dengan satu laga tersisa, poin maksimal Man City di League Phase adalah 11 poin.

Pada matchday terakhir, Man City bertemu Club Brugges (11 poin). Laga ini harus mereka menangkan jika ingin menjaga peluang lolos ke babak 16 Besar. Jika kalah atau imbang, Man City dipastikan gagal lolos ke babak 16 Besar.
(fcinter1908.it)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak