Penyerang Inter Milan, Alexis Sanchez kembali sumringah setelah sempat frustrasi karena minimnya menit bermain yang ia dapat.
Seperti yang dilaporkan oleh Corriere dello Sport, bahwa pemain berusia 33 tahun itu sangat senang setelah mendapatkan kesempatan untuk membuktikan kemampuannya di Dua laga terakhir Nerazzurri.
Sanchez sempat absen di Dua laga pertama musim ini karena menderita cedera saat membela Chile di Copa America dan setelah pulih ia malah sering menjadi penghangat bangku cadangan yang membuatnya sangat kecewa.
Kekesalan Sanchez akhirnya mencapai puncaknya saat laga pekan ke-7 Serie A melawan Sassuolo, di mana pasca laga ia menyindir Inter dengan mengunggah sebuah foto mobil pabrikan Italia, Ferrari yang tertimbun oleh pasir disertai dengan komentar pedas.
Kala itu Sanchez hanya menghabiskan waktu 90 menit dengan menonton aksi para rekan setimnya dari bangku cadangan, dan dia tampak murung karena tak kunjung diberi kesempatan bermain oleh pelatih Simone Inzaghi.
Sanchez bahkan telah dikaitkan dengan kepindahan dari Inter pada jendela transfer Januari karena sudah frustasi terkait situasinya di skuad.
Namun, seiring berjalannya musim, pelatih Inter Simone Inzaghi mulai mempercayainya dan bahkan memainkan nya di Dua laga terakhir sebagai starter melawan Cagliari dan Salernitana.
Di dua laga tersebut ia sukses mengemas Dua gol dan menyumbang Satu Assist untuk membantu Inter memuncaki klasmen sementara Serie A.
Menurut Corriere, Sanchez tidak lagi mempertimbangkan untuk hengkang dari Inter karena dia merasa sudah mendapatkan kepercayaan lebih dari sang pelatih.
Sumber: Corriere dello Sport/Intermilan.id
Lihat juga:
Inter ajak Real Betis barter Matias Vecino dan William Carvalho
0 Komentar