Statistik laga kontra Juve yang mencengangkan, superior di segala aspek buktikan mental juara Inter

Inter Milan sukses juara Piala Super Italia setelah mengalahkan Juventus dengan skor 2-1 lewat laga yang berakhir dalam extra time di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (13/01/22) dini hari WIB.

Adapun gol-gol kemenangan Nerazzurri dicetak olah Lautaro Martinez melalui penalti di menit ke-35 dan gol telat Alexis Sanchez di menit ke-120+1. Sedangkan gol Juventus dicetak oleh Weston McKennie di menit ke-25.

Alexis Sanchez benar-benar menjadi pahlawan kemenangan Inter setelah mampu mencetak gol yang sangat krusial bagi Inter pada penghujung babak tambahan waktu tepatnya di menit ke-120+1 dengan tendangan jarak dekatnya. Inter pun berhasil menjadi juara.

Dari segi statistik pertandingan, dikutip dari livescore.com Inter ungguli Juventus di segala aspek. Mulai dari shots on target, shots off target, blocked shots, ball possesion, hingga crosses Inter selisih jauh lebih banyak dari apa yang dilakukan Juve.

Hal tersebut membuktikan bahwa Inter saat ini benar-benar beda. Bertanding melawan Juventus yang merupakan rival bebuyutannya mampu tampil superior. Ini menjadi indikator kuat bahwa Inzaghi sukses tanamkan mentalitas juara pada Inter.

Berikut Susunan Pemain Inter Milan vs Juventus:

INTER (3-5-2): 1 Handanovic; 37 Skriniar, 6 De Vrij, 95 Bastoni; 2 Dumfries (36 Darmian, 89), 23 Barella (22 Vidal, 89), 77 Brozovic, 20 Calhanoglu, 14 Perisic (32 Dimarco, 100); 9 Dzeko (19 Correa, 75), 10 Lautaro (7 Sanchez, 75).

JUVENTUS (4-4-1-1): 36 Perin; 2 De Sciglio, 24 Rugani, 3 Chiellini, 12 Alex Sandro; 14 McKennie, 27 Locatelli (30 Bentancur, 90+1), 25 Rabiot, 20 Bernardeschi (5 Arthur, 79); 44 Kulusevski (10 Dybala 74); 9 Morata (18 Kean, 88).

Sumber: Intermilan.id, Livescore.com

Lihat juga:

DItanya soal Onana yang menggeser posisinya, begini tanggapan Handanovic

Posting Komentar

0 Komentar