Kekalahan kontra Sassuolo jadikan sebuah penyesalan besar Inter melepas Sensi

Kekalahan Inter kontra Sassuolo adalah demonstrasi nyata ketidakhadiran Marcelo Brozovic di lapangan, serta menunjukkan nihilnya pemain pelapis untuk pemain Kroasia itu.

Menurut media yang berbasis di Milan Il Giornale, bahwa Nerazzurri membuat kesalahan dengan membiarkan Stefano Sensi pergi dengan status pinjaman karena dia adalah pemain yang paling cocok untuk menggantikan Brozovic.

Sensi pergi untuk mencari jam terbang yang lebih reguler serta berharap bisa mendapatkan kembali performa terbaiknya dalam masa pinjaman bersama Sampdoria selama sisa musim, tapi nampaknya saat ini dia sudah dirindukan oleh Inter.

Nerazzurri mengandalkan Nicolo Barella untuk mengambil peran yang biasanya dimainkan Brozovic melawan Neroverdi, tapi yang terjadi pemain berusia 25 tahun itu tidak pernah benar-benar terlihat nyaman dengan peran tersebut.

Il Giornale mencatat bahwa sebenarnya duo Sassuolo Davide Frattesi dan Maxime Lopez yang memegang kendali tempo untuk sebagian besar permainan.

Namun, surat kabar tersebut secara khusus menekankan pentingnya absennya Sensi, karena ia telah menjadi pemain di tim yang memiliki kemampuan passing dan visi yang paling mirip dengan Brozovic tetapi diizinkan untuk pergi dengan status pinjaman.

Sumber: Il Giornale via SempreInter.com

Lihat juga:

Suning tolak tawaran senilai 900 juta euro untuk akuisisi Inter

Mengejutkan, masuk daftar jual Inter, ada 3 klub calon pelabuhan baru Martinez

Posting Komentar

0 Komentar