Butuh striker teruji agar bisa bersaing, Inter tak main-main rancang skema pulangkan Lukaku

Rumor kepulangan Romelu Lukaku ke Inter Milan nampaknya bakal jadi kenyataan. Kubu Nerrazurri sedang merancang skema untuk memulangkan striker Timnas Belgia itu di musim panas nanti.

Striker Timnas Belgia itu digosipkan akan kembali ke Inter Milan. Calciomercato mengklaim bahwa Inter juga tertarik memulangkan sang striker. Laporan tersebut mengklaim bahwa Inter Milan tertarik memulangkan Lukaku. Karena mereka butuh striker di lini serang mereka.

Ini disebabkan Edin Dzeko usianya sudah menua. Performanya tidak bisa diandalkan dari pekan ke pekan.

Jadi mereka butuh bomber teruji agar bisa menjadi penantang gelar yang serius di musim depan. Lukaku dinilai sosok yang cocok karena ia sudah teruji di Italia.

Menurut laporan tersebut, Inter Milan sudah merancang skema pemulangan Lukaku. Mereka serius ingin sang striker kembali ke San Siro.

Inter berencana untuk meminjam Lukaku terlebih dahulu. Karena mereka tidak sanggup menebus mahar transfernya yang selangit.

Selain itu Lukaku juga harus mau berkorban. Sang striker harus menurunkan permintaan gajinya, karena Inter Milan tidak bisa membayar nominal gajinya saat ini.

Inter Milan bukan satu-satunya opsi bagi Lukaku di musim panas nanti. Real Madrid, Barcelona dan Atletico Madrid dilaporkan juga tertarik untuk mengamankan jasa sang striker.

Sumber: Calciomercato via Bola.net

Lihat juga:

Meski menempati posisi yang sama, ketahuilah sejatinya Perisic dan Gosens berbeda

Posting Komentar

0 Komentar