Betapa Vitalnya Peran Pemain Inter ini Bagi Kroasia, Tanpanya Kroasia Tak Berdaya Hadapi La Furia Roja

Kroasia dihancurkan La Furia Roja (Spanyol) di pertandingan UEFA Nations League dengan skor setengah lusin (enam gol tanpa balas). Petaka dimulai usai Sime Vrsaljko digantikan di menit ke-20.

Di mikrofon New TV, Zlatko Dalic (pelatih Kroasia), berbicara pasca pertandingan berakhir: “20 menit pertama berjalan sangat bagus, ada tiga peluang tercipta, lalu Vrsaljko cedera dan membuat kami seolah-olah hilang dari lapangan. Baik dalam duel dan agresifitas, atau pada saat melakukan pressing, tidak ada yang berhasil.”

“Selamat untuk mereka dan ini memberi kami pelajaran penting. Kami mengalami keruntuhan sistem dimana membuat lawan kami tampil mendobrak. Kami putus asa dan kami tampil bukan seperti di awal. Tidak ada keraguan bahwa kami memiliki masalah. Dua bulan lalu kami hidup dalam dongeng, tetapi kekalahan ini adalah titik untuk kebangkitan besar.”


Tentang pergantian Sime Vrsaljko – “Itu merupakan masalah lama. Dia mengalami masalah pada lututnya dan tidak bisa untuk dimainkan lebih jauh lagi. Itu akan baik-baik saja dalam beberapa hari beristirahat.”

“Melihat masalah kronis di sektor kiri kami, sisi kanan kami tidak memiliki solusi nyata ketika Vrsaljko cedera. Penggantinya hari ini saya memilih Marko Rog. Saya ingin mencobanya karena saya tak punya pemain lain di posisi itu. Bisa saja saya tempatkan Jedvaj namun itu tidak akan berhasil. Sehingga kami harus mencoba beberapa hal dan mencari solusinya.”
Sumber: Calciobuzz

Posting Komentar

0 Komentar