Fabio Capello tidak menganggap Inter Milan sebagai favorit juara meskipun mereka memuncaki klasemen. Mantan pelatih legendaris tersebut justru menyebut AC Milan sebagai kandidat terkuat untuk memenangkan gelar juara Italia.
Inter menutup tahun 2025 di posisi teratas klasemen sementara Liga Italia. Namun, Cristian Chivu diingatkan untuk tidak meremehkan persaingan ketat dari AC Milan yang hanya tertinggal 1 angka.
Napoli berada di posisi ke-3, sementara AS Roma dan Juventus melengkapi posisi 5 besar klasemen. Jarak antara peringkat 1 hingga peringkat 5 saat ini hanya terpaut sejauh 4 angka saja.
Inter memiliki kualitas lini tengah terbaik dan barisan penyerang yang sangat luar biasa. Namun, mantan pelatih Italia, Fabio Capello mempertanyakan fokus para pemain yang terkadang hilang saat sedang memimpin dalam sebuah pertandingan.
"Di mana masalah bisa muncul? Dalam distribusi, karena meskipun Inter sering menang telak, terkadang mereka kehilangan fokus dan membuang poin," ujar Capello dalam wawancaranya kepada Gazzetta dello Sport.
"Bahkan pelatih Nerazzurri pasti menyadari bahwa untuk mengambil poin di momen tertentu, Anda perlu bersikap pragmatis," tambah Capello.