Respon Spalletti Saat Ditanya Soal Modric

Masa depan Modric menjadi bahan pergunjingan selama beberapa pekan terakhir, lantaran sang pemain tim nasional Kroasia ini ramai dikaitkan dengan kemungkinan pindah ke Italia.

Walau begitu, kabar yang beredar juga menyebutkan bahwa sang pemain berusia 32 tahun ini, bisa jadi akan menandatangani kontrak baru dengan Los Blancos.

Berbicara setelah kemenangan dengan skor 1-0 atas Atletico Madrid di International Champions Cup, Spalletti memuji para petinggi Inter untuk upaya mereka menarik gelandang yang dinobatkan sebagai pemain terbaik di Piala Dunia 2018 lalu.


Sementara sang pelatih Il Nerazzurri memperkirakan Modric akan tetap di Madrid, ia mengaku puas dengan skuat yang dimilikinya pada saat ini jelang kembali berlaga di Liga Champions untuk pertama kalinya sejak musim 2011/2012 silam.
"Fakta bahwa dia tertarik dengan kami adalah pertanda bagus untuk proyek kami," ucap Spalletti kepada Sky Sport Italia. "Tidaklah mudah untuk mendapatkan pemain dengan tipe seperti ini. Dia mungkin tidak akan datang namun para direktur kami sudah melakukan pekerjaannya dengan sangat baik, jadi mari tunggu sajalah."
"Saya kira dia tidak akan bergabung dengan kami, sebab Real Madrid masih sangat mengandalkannya. Kami adalah tim yang kuat. Jika Modric memang akan bergabung dengan kami, maka kami akan menjadi sangat kuat."
Sumber: Liga Olahraga

Posting Komentar

0 Komentar