Raport Pemain Inter Vs Fiorentina: Tampil Impresif, 3 Pemain Inter Paling Kontributif Dengan Poin Di Atas Rata-Rata

Pada laga menarik dini hari tadi Inter kontra Fiorentina, sebenarnya La Viola tampil lebih mendominasi dengan memimpin penguasaan bola 51 persen.

Dari segi peluang, Fiorentina memiliki 11 yang 8 di antaranya mengarah tepat sasaran. Adapun Inter Milan mempunyai 11 kesempatan, di mana 3 menuju ke gawang.

Memulai babak pertama dengan agresif, Fiorentina langsung menghadirkan ancaman pada menit ke-4 melalui tendangan kaki kanan Kevin Mirallas dari luar kotak penalti. Namun, bola masih membentur tiang gawang Inter.
Image source: @Inter_en
Pada menit ke-11, Inter Milan balas menyerang. Fiorentina nyaris unggul pada menit ke-32 andai kiper Inter, Samir Handanovic, tak cekatan menepis tembakan jarak dekat Giovanni Simeone. Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, Fiorentina semakin ngotot mengurung pertahanan Inter Milan. Bola sepakan Chiesa sempat membentur bek Inter, Skriniar, sehingga membuat Samir Handanovic mati langkah.


Tersengat dengan gol Fiorentina, Inter Milan mencoba keluar dari tekanan. Dan akhirnya I Nerazzurri kembali unggul 2-1 pada menit ke-77 lewat lesakan Danilo D'Ambrosio. Skor 2-1 untuk Inter Milan tetap tidak berubah hingga wasit Paolo Mazzoleni meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Untuk laga kali ini, setidaknya ada 3 pemain Inter yang penampilannya begitu impresif mengantarkan Inter raih tripoin, yakni Asamoah, Icardi, dan D'Ambrosio. Whoscored memberikan nilai di atas rata-rata pada 3 pemain tersebut.

Asamoah menjalankan tugasnya dengan baik, ia sanggup mematikan laju Chiesa, bahkan ketangguhan Asamoah membuat Chiesa hingga roling dengan Mirallas ke posisi sayap kiri. 

Icardi selain berhasil mengeksekusi pinalti dengan baik, ia juga berperan terjadinya gol kedua. Dengan meng-assist D'Ambrosio. Sementara itu untuk man of the match disematkan pada D'Ambrosio degan nilai (8.1), karena sebagai wing back ia ikut aktif membantu lini serang hingga merobek gawang La Viola dan mengantarkan kemenangan Inter.

Posting Komentar

0 Komentar