Momen Begitu Mengharukan, Mourinho yang Pernah Menangis Dalam Bus Kala Menukangi Inter

Mungkin bagi sebagian pihak, eks pelatih Inter Jose Mourinho tidak terlihat sebagai pria yang mudah menangis. Tapi bukan berarti pelatih MU ini tak pernah mengeluarkan emosinya dan berlinang air mata. Hal ini diungkapkan oleh mantan pemilik Inter Milan, Massimo Moratti.

Kejadian ini terjadi pada musim 2009-2010 saat Jose Mourinho berhasil meraih treble winners bersama Inter Milan.
Sebelum menjuarai Liga Champions, Inter Milan lebih dulu harus bersaing ketat guna memperoleh gelar Liga Italia. Hingga pekan terakhir, Inter Milan masih bersaing ketat dengan AS Roma dengan jarak hanya dua poin saja.

Dalam pekan pamungkas, AS Roma bertandang ke Chievo Verona sedangkan Inter Milan bertandang ke Siena. Setelah melewati perjuangan berat, Inter Milan berhasil menang 1-0 atas Siena.


Hasil itu membuat kemenangan 2-0 yang diraih AS Roma atas Chievo menjadi tidak berarti. I Nerazzurri pun menjadi juara Serie A musim 2009-2010.

Setelah laga usai, Moratti kemudian mencari Mourinho yang tak terlihat batang hidungnya.
"Langsung setelah laga lawan Siena, saya mencari Mourinho dan tak dapat menemukannya," ujar Moratti, dilansir BolaSport.com dari Football Italia.

"Dia menghilang. Akhirnya saya menemukannya berbaring di dalam bus tim, sendirian, sambil menangis," kenang Moratti.

Moratti tak menjelaskan mengapa Mourinho saat itu sampai menangis. Entah karena beban dan tekanan berat yang akhirnya terangkat atau karena saking bahagianya menjadi juara Liga Italia.
Setelah meraih Scudetto, kesuksesan Mourinho bersama Inter Milan tergenapi dengan gelar Coppa Italia dan Liga Champions pada musim itu. Berbekal kemenangan mengejutkan atas FC Barcelona di semifinal, Inter Milan berhasil mengalahkan Bayern Muenchen pada partai puncak.

"Sesungguhnya kami (sudah) memenangi Liga Champions di semifinal kontra Barcelona," ujar Moratti.

"Kami pergi ke final dengan tenang dan percaya diri, karena kami tahu kami sudah menggapai sesuatu yang luar biasa," kata Moratti lagi.
Sumber: Bola Sport

Posting Komentar

0 Komentar