Inter Mampu Tampil Kembali Ke Liga Champions, Lalu Bagaimana Posisi Spalletti?

Usai tumbangkan Empoli tadi malam, Inter berhak tampil di Liga Champions lagi musim depan setelah sempat absen enam tahun. Pujian besar tentu dilayangkan kepada Spalletti yang mampu membawa Inter bertahan di empat besar, setelah performa menurun di paruh kedua musim. Meski, keberhasilan ini belum bisa menjamin masa depannya di klub kota mode itu.

"Ketika keputusan dibuat, semua orang bereaksi sesuai keinginan mereka. Problem itu datang ketika Anda coba meninggalkan masalah yang Anda, tidak ketika Anda menghadapinya," ujar Spalletti seperti dikutip Football Italia.
"Saya tidak tahu apakah akan pergi dari Inter. Nama Conte pun muncul ketika Juve baru saja dikalahkan Ajax kemarin," sambungnya.

Dalam dua musim terakhir, Spalletti memang sukses melajukan Inter ke Liga Champions. Namun, dia dianggap tidak mumpuni membawa Inter bersaing di jalur juara. Maka Antonio Conte disebut-sebut bakal menggantikannya dan kontrak akan segera ditandatangani pekan depan.

"Tapi Agnelli dalam jumpa pers pernah bilang dia tidak akan mengganti Allegri, tapi dia lantas melakukan perubahan."

"Menurut saya, Anda bisa belajar dari sikap itu. Tapi saya kini dalam posisi yang sempurna yang ingin saya dapatkan dan saya bersikap sesuai kemauan. Saya tenang kok."
Diolah dari sport.detik.com

Posting Komentar

0 Komentar