CEO Inter Milan yaitu Beppe Marrotta, berkunjung ke Turin pada hari Kamis [27/6] kemarin dimana ia tengah mengupayakan untuk segera menjual Mauro Icardi ke Juventus.
Namun, Marrotta ternyata tak hanya berurusan dengan satu klub asal Turin saja. Ia kabarnya juga sedang bernegosiasi dengan Torino karena klub berjulukan Il Toro tersebut dilaporkan ingin meminjam Radja Nainggolan.
Masa depan Nainggolan bersama La Beneamata musim depan sedang menjadi tanda tanya setelah gelandang berdarah Batak itu disebut tak akan masuk dalam rencana pelatih Antonio Conte musim depan.
Pemain berusia 31 tahun itu baru semusim merumput di Giuseppe Meazza setelah Inter memboyongnya dari Roma musim panas lalu dalam proses transfer yang melibatkan wonderkid asal Italia, Nicolo Zaniolo.
Di musim 2018/19 kemarin, performa Nainggolan sebenarnya tak jelek-jelak amat karena ia mampu tampil sebanyak 36 kali di semua kompetisi dan sukses mencetak tujuh gol serta tiga assists.
Dengan kabar semakin dekatnya Inter merekrut dua gelandang Italia, yakni Nicolo Barella dan Stefano Sensi, menjalani kompetisi 2019/20 sebagai pemain pinjaman di Torino nampaknya bisa menjadi opsi yang baik untuk Nainggolan apabila pada bursa transfer kali ini tak ada satu klub pun yang ingin memboyongnya secara permanen.
Namun, Marrotta ternyata tak hanya berurusan dengan satu klub asal Turin saja. Ia kabarnya juga sedang bernegosiasi dengan Torino karena klub berjulukan Il Toro tersebut dilaporkan ingin meminjam Radja Nainggolan.
Masa depan Nainggolan bersama La Beneamata musim depan sedang menjadi tanda tanya setelah gelandang berdarah Batak itu disebut tak akan masuk dalam rencana pelatih Antonio Conte musim depan.
Image source: indosport.com |
Di musim 2018/19 kemarin, performa Nainggolan sebenarnya tak jelek-jelak amat karena ia mampu tampil sebanyak 36 kali di semua kompetisi dan sukses mencetak tujuh gol serta tiga assists.
Dengan kabar semakin dekatnya Inter merekrut dua gelandang Italia, yakni Nicolo Barella dan Stefano Sensi, menjalani kompetisi 2019/20 sebagai pemain pinjaman di Torino nampaknya bisa menjadi opsi yang baik untuk Nainggolan apabila pada bursa transfer kali ini tak ada satu klub pun yang ingin memboyongnya secara permanen.
Sumber: ligaolahraga.com
0 Komentar