Siapakah Aktor Utama Dibalik Meroketnya Perform Inter Musim ini?

Image source: batam tribunnews
Antonio Conte dianggap sebagai aktor utama dibalik meroketnya penampilan Inter Milan pada awal musim ini. Ia bagaikan kepingan puzzle yang melengkapi Si Ular.

Inter mengawali musim ini dengan menawan. Mereka memuncaki klasemen Liga Italia dengan 15 poin dari hasil sempurna di lima pekan perdana di Serie A.

Lebih luar biasanya lagi, gawang Inter baru satu kali kebobolan. Joao Pedro jadi satu-satunya pemain yang memaksa Samir Handanovic memungut bola dari jalanya. Itu terjadi saat Inter menang 2-1 atas Cagliari di pekan kedua.

Pilar lini pertahanan Inter, Diego Godin mengakui bahwa aktor utama di balik ketangguhan timnya di musim ini adalah Conte. Mantan pelatih Chelsea ini membuat para pemain Nerrazurri bekerja keras, baik dari segi pemahaman taktik maupun saat berlaga di lapangan hijau.

Baca juga:
Sebenarnya Apa yang Membuat Inter Berani Bayar Super Mahal Conte?

Mantan pemain Atletico Madrid ini mengibaratkan Conte sebagai kepingan puzzle utama yang melengkapi Inter. Karakter yang ditunjukkan oleh pelatih asal Italia ini mirip dengan mantan pelatih Godin, Diego Simeone.

"Conte dan Simeone adalah dua Pelatih dengan karakter yang hebat," tutur Godin dikutip dari Football Italia.

"Inter telah dibangun Conte. Dia adalah sosok utama dan kepingan puzzle dari hal tersebut.

"Disini,kami melihat lebih banyak video lawan dan memahami taktik dengan cara yang berbeda. Conte membuatku lebih bekerja keras di lapangan dan memintaku banyak bergerak," jelas pria asal Uruguay ini.
Sumber: sport.detik.com

Posting Komentar

0 Komentar