Tidak ada kejelasan soal kontrak baru, klub-klub liga Inggris mengintai Perisic

source: suara.com

Masa depan Ivan Perisic di Inter Milan tidak ada kejelasan karena sejauh ini belum ada tanda-tanda untuk memulai pembicaraan kontrak baru antara kedua belah pihak.

Masa kontraknya saat ini di klub akan berakhir pada musim panas mendatang, tepatnya pada Juni 2022. Pembaruan kontrak tampaknya sulit untuk dilakukan, karena masalah nominal gaji.

Nerazzurri hanya akan bersedia membuat kesepakatan baru jika pemain Kroasia tersebut rela gajinya dipangkas dengan jumlah yang signifikan.

Kondisi ini bakal dimanfaatkan oleh tim Liga Premier Ingris, West Ham United, yang terus memantau perkembangan pemain berusia 32 tahun tersebut dan bisa membuka pembicaraan pada Januari mendatang.

Dalam laporan baru-baru ini, Fichajes telah mengungkapkan bahwa pelatih West Ham, David Moyes  sangat tertarik pada Perisic, yang dipandang memiliki banyak pengalaman di level tertinggi dan masih bisa menampilkan beberapa penampilan menarik di sayap kiri timnya.

Dia sangat mahir dalam bermanuver di beberapa area berbahaya sekitar kotak penalti lawan untuk menciptakan peluang.

Namun, West Ham menyadari bahwa mereka bakal menghadapi persaingan dari Everton dan sejumlah klub Liga Premier lainnya dalam perburuan tanda tangan Perisic.

(Fichajes/intermilan.id)

Lihat juga:

Meski Inter kalah atas Lazio, tapi ternyata Perisik torehkan rekor unik

Posting Komentar

0 Komentar