Selamat, striker legendaris Inter Eto’o terpilih sebagai Presiden Federasi Sepak Bola Kamerun


Mantan superstar Inter Milan dan Barcelona, Samuel Eto’o telah dikonfirmasi terpilih sebagai presiden baru Federasi Sepak Bola Kamerun (FECAFOOT).

Berita positif ini disampaikannya langsung melalui unggahan media sosial Twitter pada tanggal 11 Desember 2021, di mana ia merasa bahwa dengan terpilihnya dia sebagai orang nomor satu di Sepak Bola Kamerun adalah salah satu momen paling membanggakan di sepanjang hidupnya.

Eto’o, yang menjadi salah satu bintang yang membantu ​​Inter Milan meraih treble bersejarah tersebut akan mengambil alih sebuah organisasi yang telah lama dinodai oleh dugaan kasus korupsi dan berbagai masalah serius lainnya.

Eto’o berhasil menyingkirkan pesaing terdekatnya, yakni Seidou Mbombo Njoya, yang menjabat sebagai wakil presiden keempat FECAFOOT.

Pada awalnya pemilihan presiden diikuti oleh 7 kandidat, Namun Lima dintaranya mengundurkan diri di hari pemilihan.

Setelah dilantik, Eto’o berjanji bakal membangun 10 stadion baru di negaranya itu, dengan menargetkan investasi swasta.

Sumber: Intermilan.id

Lihat juga:

Inter adakan pertemuan dengan agen trio Uruguay

Posting Komentar

0 Komentar