Sukses lengserkan pemuncak klasmen, Calhanoglu lontarkan sindiran pada Milan

Hakan Calhanoglu menyindir mantan klubnya, AC Milan setelah Inter Milan sukses merebut puncak klasmen sementara Serie A.

Inter sukses menggusur Milan dari puncak klasmen usai meraih kemenangan telak 4-0 atas Cagliari dalam laga lanjutan Liga Italia Serie A pekan ke-17 di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (13/12/2021) dini hari WIB.

Pasca laga, Calhanoglu mengatakan bahwa dirinya merasa sangat senang berseragam Nerazzurri karena ia mendapat pengakuan dan kepercayaan lebih di Inter:

“Saya sangat senang dan bangga berada di sini,” ujarnya kepada DAZN.

“Saya ingin berterima kasih kepada tim yang telah membuat saya merasa penting dan saya selalu mencoba untuk melakukan yang terbaik. Saya merasakan kepercayaan dari klub dan para fans. Mereka juga merasakan kualitas dan kontibusi Saya. Saya hanya bisa mengucapkan terima kasih,”

“Kegagalan penalti Lautaro? Kami adalah tim, semua orang bisa membuat kesalahan, kami bermain sangat baik dan Lautaro memainkan permainan yang hebat, dengan mencetak dua gol yang spektakuler. Dia adalah pemain yang luar biasa,”

Tambahan 3 poin ini pun membawa Nerazzurri menjadi Capolista alias pemuncak klasemen sementara Serie A menggusur Rossoneri.

“Kami telah memainkan banyak pertandingan dengan baik, sekarang kami berada di puncak klasemen, kami mendominasi begitu banyak pertandingan dan mendapatkan tempat kami.”

Sumber: DAZN/Intermilan.id

Lihat juga:

Sanchez diminati Barcelona, Inter sudah pikirkan penggantinya

Posting Komentar

0 Komentar