Hingga detik ini, masa depan Ivan Perisic bersama La Beneamata masih diselimuti tanda tanya. Pasalnya, ia belum juga meneken kontrak anyar, padahal masa baktinya di Giuseppe Meazza bakal kadaluarsa akhir musim ini.
Faktor tingginya gaji eks Bayern Munchen tersebut disinyalir jadi alasan kuat mengapa Inter Milan masih pikir-pikir untuk memperpanjang kontrak Perisic.
Usut punya usut pemain berpaspor Serbia tersebut tak akan reuni dengan Antonio Conte di Tottenham Hotspur. Kabar teranyar menyebutkan jika Perisic menuju Emirates Stadium markas Tim Meriam London, Arsenal.
Hal tersebut diklaim oleh surat kabar Spanyol, Sport. Dalam laporan itu, The Gunners tak main-main untuk mendapatkan tanda tangan Perisic dari Inter Milan.
Pasalnya, saat ini The Gunners masih minim pemain berpengalaman yang mampu membimbing para pemain muda. Dengan mendatangkan Perisic, wonderkid The Gunners bakal banyak menimba ilmu dari eks Borussia Dortmund tersebut.
Nantinya, Perisic bakal dikontrak dengan durasi jangka pendek, mengingat usianya sudah memasuki kepala 3. Arsenal kabarnya bakal mengikat Perisic layaknya eks Chelsea Willian yang datang di usia senja.
Kendati punya kans besar untuk mendatangkan Perisic, namun Arsenal harus mewapadai manuver Tottenham Hotspur yang juga masih punya ambisi untuk menggaet Perisic.
Sumber: Sport via Indosport.com
Lihat juga:
Skriniar sebut gol Lazio bukan kesalahan lini belakang Inter saja
0 Komentar