Agen Oscar Damiani mengonfirmasi bahwa kliennya, Andrei Ionut Radu sangat kecewa dengan sikap pelatih Simone Inzaghi yang tak memercayainya bermain di babak Perempat Final Coppa Italia melawan AS Roma (9/2/22).
Di laga tersebut Inzaghi lebih memercayai Samir Handanovic bermain ketimbang Radu, yang sangat berharap mendapat kesempatan tampil di ajang Coppa Italia.
Padahal sebelumnya Radu diturunkan sebagai starter ketika Inter menang 3-2 atas Empoli di babak 16 besar Coppa Italia.
Menurut sang agen, hal ini membuat Radu kecewa dan siap untuk pergi di bursa transfer musim panas mendatang.
“Radu sangat kecewa tidak diberi kesempatan melawan Roma di Coppa Italia padahal Dia sebelumnya bermain 120 menit melawan Empoli dan dia melakukannya dengan baik,” Ujar Oscar Damiani kepada Radio Sportiva.
“Ionut lebih bagus dari Onana. Saya tahu semua hal tentang kiper, karena sayalah yang membawa Dida ke Milan, meskipun sempat mendapat kritikan, tetapi Anda semua melihat apa yang telah dia capai,”
Sejauh musim ini Radu nyaris tidak mendapat tempat di skuad Inter, di mana ia baru tampil sekali disemua kompetisi, yakni saat melawan Empoli di babak 16 besar Coppa Italia. Hal ini membuat Radu kecewa dan Damiani mengonfirmasi bahwa kliennya itu siap mempertimbangkan semua tawaran dari klub lain:
“Segalanya tidak berjalan seperti yang kami harapkan di Inter dan Radu akan pergi pada akhir musim ini.” Pungkasnya.
Sumber: Radio Sportiva via InterMilan.id
Lihat juga:
Mourinho ungkap penyebab Sanchez dulu redup di MU tapi kini bersinar bersama Inter
0 Komentar