Gagal perankan regista, Calhanoglu bukan solusi ideal gantikan Brozovic

source: sempreinter.com

Hakan Calhanoglu dinilai tak mampu memainkan peran Marcelo Brozovic dalam laga imbang 1-1 Inter Milan versus Fiorentina.

Seperti diketahui, dalam laga melawan Fiorentina kemarin (20/3), pemain Turki itu diminta pelatih untuk menggantikan Brozovic yang absen karena belum pulih dari cedera.

Artinya bahwa Calhanoglu tak diplot di posisi aslinya. Dia selama ini lebih dikenal sebagai gelandang serang yang menopang kinerja para striker.

Nerazzurri menghadapi La Viola di pekan ke-30 Serie A tanpa diperkuat sang metronom permainan andalan, yakni Marcelo Brozovic.

Tanpa kehadiran Brozovic, aliran permainan Inter pada babak pertama tak sebagus seperti sebelumnya, yang membuat mereka kesulitan melakukan penguasaan bola.

Fiorentina pun dengan leluasa memberikan ancaman yang memaksa Samir Handanovic melakukan beberapa penyelamatan.

Meski di babak kedua Inter bangkit, namun secara keseluruhan Calhanoglu tidak berada di level yang tepat untuk bisa menggantikan peran Brozovic.

Corriere dello Sport berargumen bahwa Calhanoglu bukan solusi yang ideal untuk mengisi peran sebagai regista di lini tengah Inter alias sutradara permainan tim yang sejauh ini diperankan dengan sangat bagus oleh Brozovic.

Sumbera: Corriere dello Sport via InterMilan.id

Lihat juga:

Inter diguyur uang fantastis dari liga champions musim ini, berikut total keseluruhannya

Posting Komentar

0 Komentar