Laga Juventus vs Inter buat De Sciglio terkena denda serta larangan tampil satu laga

source: acehfootball.net

Bek Juventus Mattia De Sciglio diturunkan pada babak kedua oleh pelatih Massimiliano Allegri dalam laga Derby d'Italia jilid kedua pada akhir pekan kemarin, tapi tidak akan tersedia ketika Bianconeri melawat ke markas Cagliari di laga Minggu (10/4) dini hari nanti WIB.

Pasalnya, hakim Olahraga Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) memandang Mattia De Sciglio telah menghina wasit di dalam terowongan Allianz Stadium setelah pertandingan kontra Inter Milan selesai, yang berakhir dengan skor 1-0. Atas tindakannya tersebut, pemain berusia 29 tahun itu dilarang tampil satu laga serta denda sebesar 5.000 euro.

Hasil pertandingan Derby d'Italia itu memang mengusik perhatian para pemain Juventus, karena didefinisikan oleh sebuah penalti yang dikonversi oleh Hakan Calhanoglu, yang mengundang kontroversi antarpemain hingga injury time berlangsung selama 10 menit.

Juve pun memiliki beberapa kali kesempatan untuk banding kepada wasit ketika terjadi sejumlah pelanggaran di kotak terlarang Inter.

Sebenarnya, De Sciglio tidak sendirian, karena Adrien Rabiot mengkritik ofisial dengan keras di media sosial, dengan mengatakan bahwa timnya harus bermain dengan kondisi 11 kontra 12 orang. Namun tak seperti De Sciglio, sang pemain timnas Prancis lolos dari hukuman Lega Serie A.

Namun kerugian Bianconeri tak berhenti sampai situ saja, karena Alvaro Morata menerima kartu kuning kelimanya untuk musim ini dan juga akan absen dalam lawatan ke Sardinia kontra Cagliari akibat akumulasi kartu kuning.

Dikutip dari Ligaolahraga.com

Lihat juga:

Inter tawarkan perpanjangan kontrak setahun , tapi Handanovic inginkan dua tahun

[Video] Viral, sentuhan lembut D'Ambrosio bikin Vlahovic jatuh terkapar

Posting Komentar

0 Komentar