Stefano Sensi tidak akan bermain untuk Sampdoria melawan Inter pada laga Seri A terakhir nanti karena ia menderita cedera.
Seperti yang dilaporkan oleh Tuttosport, gelandang Italia itu tidak akan mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan pada Inter apa yang bisa ia lakukan karena dia memiliki cedera. Hampir sama dengan pengalamannya di Inter yang mana cedera telah menghabiskan waktunya bersama Nerazzurri.
Tidak jelas soal masa depan Stefano Sensi saat ini, mungkin ia tidak memiliki masa depan di Inter lantaran kebugarannya yang cenderung labil.
Ada kemungkinan dia akan tetap di Sampdoria baik dengan status pinjaman atau kontrak permanen. Sensi tentu saja pemain yang sangat berbakat tetapi dia tidak bisa diandalkan selama satu musim. Dia berhasil mencetak gol pada debutnya untuk Sampdoria melawan Sassuolo.
Sumber: Sempre Inter
Lihat juga:
Klub-klub liga Inggris peminat Dumfries jauh lebih serius dibanding klub-klub Spanyol & Jerman
Tak gentar dengan Chelsea & Juventus, Tottenham ikut ramaikan perburuan Perisic
0 Komentar