Romelu Lukaku mengungkapkan suasana 'keluarga' yang dia nikmati di Inter tapi tidak didapatkannya di Chelsea.
Ia bertekad untuk kembali hanya setahun setelah transfer € 113 juta ke Stamford Bridge dan akhirnya bisa terwujud dengan pinjaman satu musim dengan biaya € 10 juta.
Dia rela pemotongan gaji untuk memuluskan kepulangannya ke Inter.
Kali ini ia berbicara saat peluncuran jersey baru Inter musim 2022-23. Pemain internasional Belgia itu mengungkapkan apa yang sangat dia rindukan tentang Inter saat ia di Chelsea.
“Ruang ganti kami adalah keluarga besar. Kami menghabiskan banyak waktu bersama di luar lapangan, kami makan malam tim besar bersama. Di lapangan juga, tidak ada yang berbicara buruk tentang orang lain, kami selalu positif,” kata Lukaku.
“Ketika ada pertandingan besar, selalu ada pemain yang menulis sejarah dengan Inter sebelumnya yang akan menulis kepada Anda di Instagram, mengirim pesan, dan itu semua menunjukkan bahwa Inter adalah keluarga besar.”
Lukaku juga menegaskan bahwa dia menjaga apartemennya di Milan serta perabotan lengkap nya sepanjang waktunya di Chelsea.
Sumber: Football Italia
Lihat juga:
Lagi asik nongkrong sembari ngopi, Ibrahimovic ejek fans Inter
Wapres Inter Zanetti tegaskan Inter saat ini sudah tidak butuh Dybala?
0 Komentar