Cukup Serius Minati Icardi Untuk Gantikan Cavani, Dikabarkan Berikut Dana Besar yang Disiapkan PSG

Masa depan Icardi di Inter Milan memang dikabarkan masih belum jelas. Isu terkait kepindahannya terus berhembus setelah penyerang 26 tahun terlibat masalah dengan manajemen klub terkait pembicaraan kontrak anyar. Bahkan semakin pelik setelah supoter garis keras Inter yang tergabung dalam Curva Nord juga sudah tak menghendakinya berseragam Inter Milan.

Kondisi tersebut membuat beberapa klub dikabarkan siap memboyong pemain kelahiran Rosario ini musim panas mendatang. Salah satu klub yang disebut cukup serius untuk menginginkan jasa Icardi adalah PSG.
Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, juara Ligue 1 ini ingin mendatangkan Icardi untuk menggantikan peran Edinson Cavani. Mereka tampaknya bakal segera melepas penyerang asal Uruguay ini.

PSG bahkan telah menyiapkan dana sebesar 70 juta euro (Rp 1,1 triliun) untuk menebus Icardi. Jumlah tersebut dipercaya adalah banderol harga yang akan diberikan Inter kepada tim yang ingin memboyong didikan La Masia tersebut.

Namun hingga kini belum ada pembicaraan lebih lanjut terkait transfer Icardi dari pihak PSG dengan kubu Inter. Le Parisien sepertinya siap bersaing dengan Atletico Madrid dan Juventus yang disebut juga menginginkan jasa suami dari Wanda Nara ini.
Diolah dari Detik

Posting Komentar

0 Komentar