Hutang berjumlah fantastis, ternyata Chelsea boyong Lukaku dari Inter masih belum lunas

Badai masih belum berlalu dari Chelsea. Tim berjuluk The Blues dikabarkan masih punya tanggungan besar ke Inter Milan untuk membayar transfer Romelu Lukaku.

Chelsea saat ini sedang berada dalam situasi yang sulit. Ini disebabkan aktivitas perekonomian mereka sedang dilumpuhkan pemerintah Inggris sebagai bentuk sanksi kepada sang pemilik Roman Abramovich yang terafiliasi dengan Vladimir Putin.

Situasi keuangan Chelsea saat ini mulai mengalami kesulitan. Kabar terbaru beberapa sponsor mereka mulai ambila ancang-ancang untuk cabut, smentara di sisi lain kartu kredit klub kabarnya baru-baru ini juga kena blokir.

The Sun mengklaim bahwa situasi perekonomian Chelsea bakal semakin pelik. Karena mereka akan mendapatkan sejumlah tagihan dari transfer mereka dalam waktu dekat ini.

Menurut laporan tersebut, Chelsea memiliki sejumlah tunggakan dalam transfer pemain. Salah satunya untuk transfer Romelu Lukaku.

Laporan itu mengklaim saat membawa Lukaku ke Stamford Bridge di tahun lalu, Chelsea sepakat membayar sang striker secara cicilan. Mereka menyicil transfer sang pemain sebanyak 19 juta euro dalam lima kali cicilan (total hutang sekitar Rp. 1,3 Trilyun).

Nah Chelsea akan segera mendapatkan tagihan kedua mereka untuk transfer Lukaku. Mereka terancam gagal bayar karena aktivitas perekonomian mereka sedang lumpuh.

Untuk mengatasi situasi ini, Chelsea tidak punya jalan lain selain menjual kembali Lukaku di musim panas nanti. Andai situasi keuangan mereka tidak membaik.

Beredar kabar ada beberapa klub yang tertarik menggunakan jasa Lukaku. Jadi mereka berharap bisa menjual sang striker di musim panas nanti.

Namun masalahnya mereka diyakini tidak bisa menjual Lukaku dengan harga yang agak mahal. Karena performa sang striker belakangan ini lagi kurang oke.

Sumber: Bola.net

Lihat juga:

Jelang kontra Fiorentina, Gosens membawa kabar baik bagi Inter

Inter harus membayar mahal atas kesalahan strategi transfer Januari lalu

Posting Komentar

0 Komentar