Pelatih Inter Simone Inzaghi siap untuk menaruh kepercayaannya pada striker Joaquin Correa untuk memberikan kontribusinya melawan Hellas Verona nanti.
Dilansir Corriere dello Sport, bahwa pemain berusia 27 tahun itu akan memulai pertandingan Serie A dan Inzaghi percaya bahwa dia dapat memberikan kontribusi yang nyata di awal musim.
Correa memiliki dampak yang terbatas sejak tiba di Inter dari Lazio musim panas lalu, meskipun dua gol kemenangannya melawan Verona serta Udinese di awal musim mengisyaratkan apa yang bisa dia bawa ke tim.
Mengingat Lautaro Martinez diskors untuk pertandingan Nerazzurri dengan Gialloblu karena akumulasi kartu kuning, Correa akan diberikan kesempatan turun starter dan berharap dia dapat memberikan dampak yang sama seperti di pertandingan sebelumnya.
Inzaghi terus percaya bahwa pemain Argentina itu bisa menjadi penentu bagi Nerazzurri, dan dia akan diberi kesempatan untuk membuktikan dirinya dalam pertandingan terakhir yang besar musim ini.
Sumber: Sempre Inter
Lihat juga:
Laga Juventus vs Inter buat De Sciglio terkena denda serta larangan tampil satu
0 Komentar